Perkemahan Sabtu minggu ini diadakan di
SD NEGERI ROGOYUDAN
rogoyudan, sinduadi,mlati,sleman,yogyakarta 55284 phone : (0274) 618875 email : sdrogoyudan@ymail.com
Monday, March 5, 2012
MAKNA UPACARA HARI SENIN DAN FOTO KEGIATAN UPACARA BENDERA SETIAP HARI SENIN
Makna Upacara Bendera Hari Senin
Assalamualaikum
Makna dari upacara adalah segala tindakan atau gerakan yang dirangkaikan serta ditata dengan tertib dan disiplin dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan memimpin serta membiasakan kesediaan dipimpin dan membina kekompakan serta kerjasama dan yang paling penting adalah untuk mengenang jasa para pendiri negara
Selain itu makna upacara yaitu tetap memelihara nilai-nilai nasionalisme dan patriotisme …
Lantas setelah sekian lama melaksanakan kegiatan upacara bendera setiap hari Senin pernahkah terbersit beberapa pertanyaan? …
Sudahkah menjadi orang yang tertib?
Sudahkah menjadi pemimpin yang amanah?
Sudahkah bersedia dipimpin,menjaga kekompakan dan kerjasama?
Pernahkah terfikir apa yang didapat hari ini adalah jerih payah dan jasa para pahlawan
Sudahkah tetap menjaga nilai-nilai nasionalisme dan patriotisme?
Yang menjadi harapan dari pelaksanaan upacara bendera yaitu :
belajar lebih tertib, mentaati segala peraturan yang berlaku dalam keluarga, sekolah, lingkungan dan agama.
Kemudian kalian belajar lebih disiplin, sholat pada waktunya, mengerjakan tugas sesuai dengan waktu yang telah ditentukan, membuang sampah pada tempatnya.
Kemudian kalian siap belajar menjadi pemimpin, minimal pemimpin untuk dirinya sendiri untuk menjadi anak yang lebih baik dan siap dipimpin dengan menjaga kekompakan dan kerja sama.
Kemudian kalian siap belajar menjaga nilai-nilai nasionalisme dan patriotisme, menggunakan produk dalam negeri, melestarikan kebudayaan lokal, dan menjaga peninggalan nenek moyang kita.
Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawannya dan mengisi kemerdekaan dengan hal-hal baik
Marilah kita bersama menjalankan amanah tersebut…. Insya Allah
Sunday, June 26, 2011
WISATA SD NEGERI ROGOYUDAN TAHUN 2011
Alhamdulilah dengan terlaksananya ujian akhir, murid murid SD N ROGOYUDAN umumnya dan khususnya murid kelas 6 melakukan tamasia ke daerah jawa tengah yaitu JATIJAJR, PANTAI AYAH DAN WADUK SEMPOR dengan menggunakan bis baru,berangkat dari jogja pukul 7 pagi dengan sebelumnya bis dicek keadaannya oleh bapak petugas DDLAJ Sleman, maka bis diberangkatkan menuju lokasi.
Sunday, June 19, 2011
KEGIATAN SD NEGERI ROGOYUDAN
*> MEMBATIK
*> PRAMUKA
*> TPA
*> MULOK WAJIB BAHASA JAWA
*> MULOK 1 BAHASA INGGRIS
*> MULOK 2 KOMPUTER
*> PRAMUKA
*> TPA
*> MULOK WAJIB BAHASA JAWA
*> MULOK 1 BAHASA INGGRIS
*> MULOK 2 KOMPUTER
PENGUMUMAN PENERIMAAN SISWA/SISWI BARU TAHUN 2011/2012
PENGUMUMAN
PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU DI SD NEGERI ROGOYUDAN
GRATIS
TAHUN AJARAN 2011/2012
Dilaksanakan tanggal : 22 Juni sampai dengan 24 Juni 2011
Waktu : 08.00 – 13.00 wib.
Pengumuman : 25 Juni 2011
Pukul : 08.00 wib
Pendaftaran Ulang : 27 – 28 Juni 2011
Pukul : 08.00 – 13.00 wib
Syarat Pendaftaran :
1. Foto copy akte kelahiran atau surat kelahiran.
2. Foto copy STTB TK (Taman Kanak-Kanak bagi yang sudah lulus TK
3. Mengisi formulir Pendaftaran
VISI DAN MISI SD NEGERI ROGOYUDAN
VISI SDN ROGOYUDAN
“UNGGUL DALAM PRESTASI BERDASARKAN IMAN, TAQWA DAN BERBUDAYA SERTA BERWAWASAN ILMU PENGETAHUAN DAN TEKNOLOGI”
MISI SEKOLAH
1. Meningkatkan mutu pendidikan sesuai dengan perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi melalui pembelajaran yang bermutu, efektif, dan kreatif.
2. Menanamkan nilai iman dan taqwa, serta budi pekerti luhur melalui pembiasaan disekolah dan diluar sekolah.
3. Mengembangkan potensi dalam menghadapi pendidikan yang lebih lanjut.
4. Menumbuhkan penghayatan terhadap nilai-nilai luhur budaya bangsa.
5. Menciptakan iklim sekolah yang kondusif, yaitu damai, aman, nyaman, tentram, indah dan religius.
6. Menjalin dan meningkatkan kerja sama yang baik dengan komite sekolah, masyarakat, lembaga-lembaga dan instansi lain dalam upaya peningkatan mutu sekolah
Subscribe to:
Posts (Atom)